Monday, March 9, 2015

Photo : Petualangan di dokter gigi


Apakah Anda sudah membaca artikel saya yang berjudul "Petualangan di dokter gigi" ?

Beberapa hari yang lalu, saya menemani tante saya kembali berobat ke dokter gigi. Dengan bersemangat saya membawakan dokter buku 9 Butterflies, kami pun tidak lupa untuk berfoto bersama :)

May you always be happy and well,
Shaina Bareno

9 Butterflies (Shaina Bareno) sebagai salah satu Featured Books di Nulisbuku.com


Monday, February 23, 2015

Petualangan ke Dokter Gigi

Beberapa hari yang lalu, saya menemani salah satu tante saya ke dokter gigi langganan saya ketika masih kecil. Tadinya saya hanya ingin melihat ketika dokternya sedang bekerja saja, karena dari kecil saya memang bisa dibilang 'hobi' cabut gigi, baru goyang sedikit giginya, maka saya akan selalu berkata kepada mama, "Ayo ma! Shaina sudah tidak sabar mau ke dokter gigi".  Tetapi ketika sampai disana, bukan hanya melihat dokternya bekerja, sayapun juga diajak mengobrol. Bahkan saya boleh menanyakan apa alat dan bahan yang beliau gunakan.

Sudah bertahun-tahun saya tidak pergi untuk periksa gigi di tempat beliau, karena saya juga sempat berpindah rumah. Tetapi ketika bertemu, ternyata beliau masih mengingat saya dan juga mama.

Saya salut dengan beliau, karena ketika mengerjakan gigi saya dulu maupun tante saya sekarang, kami tidak pernah merasakan sakit. Beliau juga begitu rileks tetapi gesit ketika sedang bekerja.

Bukan hanya itu, tetapi juga salut dengan perjalanan beliau sebelum menjadi dokter gigi. Tempat praktik beliau juga sempat mengalami kebangkrutan, sampai akhirnya beliau berpindah-pindah tempat. Memang, kata ahli fengsui yang berbicara kepada beliau, gedung untuk tempat praktik tersebut memiliki aura yang tidak bagus untuk usaha apapun, tetapi yang mengherankan, yang paling ramai berkunjung ke klinik ini adalah pelanggan-pelanggan beliau saja. Ahli fengsui  ini berkata, bahwa aura positif dari beliau lebih kuat sehingga bisa mengalahkan aura negatif yang di pancarkan dari gedung tersebut. Percaya tidak percaya, beliaupun juga merasa heran dengan apa yang di ucapkan oleh ahli fengsui. Tetapi, beliau mengambil kesimpulan bahwa, selama kita berpikir positif dan menjadi orang yang happy  atau bahagia, maka itu akan membawa rezeki. Selama kita menjadi orang yang baik dan tulus, itu pun akan membawa rezeki. Mungkin itulah yang membuat aura positif beliau bisa mengalahkan aura negatif, seperti yang di sebutkan oleh ahli fengsui.

Sayapun berterimakasih kepada beliau karena sudah mau berbagi tentang pengalam beliau kepada kami. Sambil mengucapkan salam perpisahan, kami pun pulang sambil tersenyum ketika mengingat pelajaran baru yang kami dapat :





May you always be happy and well,
Shaina Bareno


Saturday, February 7, 2015

Agar hari Senin menjadi hari WOW Anda



Banyak orang yang mengeluh ketika malam minggu, "besok senin lagi" sambil menghela nafas panjang. Walaupun saya hanya berumur 16 tahun, tetapi saya mengerti yang Anda maksud. Senin adalah hari di mana Anda mulai bekerja lagi. Ada yang dari pagi sampai siang, ada juga yang sampai malam hari. Bukan hanya yang bekerja saja, anak remaja yang seumuran dengan saya, atau mungkin yang di bawah saya umurnya, juga merasakan hal yang sama, "Senin, mulai sekolah lagi". Manusia tentu tidak luput dari perasaan-perasaan juga pikiran negatif, karena itu saya paham.

Saya berpikir, bagaimana kalau sekarang kita ubah pikiran kita bahwa hari senin sama dengan hari-hari biasanya? Pasti banyak yang berkata seperti, "tapi kan senin itu hari mulai kerja, pasti capek". Tetapi, bukankah menyenangkan jika kita memulai hari senin dengan semangat sama ketika weekend? Anda terbangun dengan ceria dan segar, berpikir bahwa hari ini akan menjadi hari keberuntungan Anda. Di kantor, Anda akan mengerjakan pekerjaan dengan cepat dan rapi. Bos Anda pun memberikan Anda pujian yang tak henti-hentinya. Rejeki akan mengalir kepada Anda dengan sangat mudah, dan ketika pulang Anda bisa mengajak keluarga makan malam dengan tenang dan bahagia.

Atau mungkin yang masih sekolah. Hari ini Anda akan pergi ke sekolah dengan perasaan yang luar biasa gembira. Menyapa teman-teman Anda juga guru (bahkan yang katanya killer pun juga disapa dengan hormat dan ceria), saat di kelas mengerjakan tugas dengan cepat dan teliti.

Bukankah menyenangkan jika Anda mencintai hari senin? Belajar lah untuk mengubah mind-set atau cara berpikir Anda. Lagi pula, ini demi kebaikan juga keuntungan diri Anda sendiri. Ketika kita merangkul hari Senin dengan cinta, maka Anda juga akan mendapat feedback yang baik.



May you always be happy and well,

Shaina Bareno

Friday, February 6, 2015

"Terima kasih"


LET'S SMILE!


Percaya atau tidak, ketika Anda mengawali hari Anda dengan ceria, maka itu dapat mempengaruhi kegiatan atau aktifitas Anda seharian.

Ada suatu riset yang membuktikan bahwa aktifitas yang Anda lakukan untuk mengawali hari Anda juga bisa mempengaruhi emosi Anda.

Riset tersebut melibatkan dua orang remaja, mereka kembar. Let's call them Mel and Lisa. Mel dan Lisa adalah kembar identik. Mereka memiliki penampilan, sifat, dan hobi yang sama. Mereka selalu melakukan sesuatu bersama-sama, tetapi untuk riset kali ini, mereka di pisahkan di tempat yang berbeda.

Ketika bangun di pagi hari, Mel di berikan CD musik yang positif. Seperti lagu I believe i can fly, One moment in time, dan sebagainya. Sehabis mendengarkan musik, Mel di putarkan sebuah film comedy. Sedangkan di tempat lain, Lisa sedang mendengarkan musik yang isinya mengenai patah hati, kesedihan, inti dari lagu itu adalah sesuatu yang negatif. Lisa juga di putarkan sebuah film, tetapi film itu adalah film yang menyedihkan.

Di sore hari, masing-masing pergi berbelanja di sebuah Mall. Memang keduanya mempunyai hobi yang sama yaitu beberlanja. Mel di hari itu berbelanja banyak pakaian dan barang lainnya dengan ceria, setiap dia melihat barang yang ingin dia beli maka ia akan tersenyum dan langsung berkata "I'll take it". Di sisi lain Mall, Lisa juga sedang berbelanja. Tetapi yang mengherankan, dia tidak seperti biasanya. Lisa hanya membeli sedikit barang, dan dia juga berbelanja sambil mengerutkan dahi sepanjang waktu. Dia juga berkata bahwa dia heran, tidak semestinya dia merasa seperti ini; sedih, lesu, moody.

Jadi pada intinya, riset tersebut memperlihatkan kepada kita bahwa sebenarnya pikiran bawah sadar kita menyerap apa yang kita kerjakan selama 24 jam. Ketika Anda memulai hari dengan musik, film, kegiatan yang positif, maka itu akan berdampak pada diri Anda sehingga Anda akan menjadi orang yang ceria, semangat, bahagia. Jika Anda memiliki perasaan yang positif, maka tentu Anda akan menghasilkan sesuatu yang juga positif.


May you always be happy and well,

Shaina Bareno